Rabu, 15 Desember 2021,malam hari sekitar pukul 19.30 WIB, Badan Permusyawaratan Desa Krangkong menggelar Musyawarah Desa untuk membahas dan menetapkan RAPBDes 2022.Acara ini selain dihadiri BPD juga dihadiri oleh Pemerintah Desa Krangkong.
Dalam Acara ini, Pak Kades Musdwianto, membuka Acara ini dengan kata sambutan dan memberikan Prakata yang intinya dalam hal APBDes tahun 2022,akan ada beberapa program yang telah direncanakan sebelumnya, tidak bisa direalisasikan. Dikarenakan Penggunaan Dana Desa sesuai Perpres telah ditetapkan besarannya yaitu 40 % untuk BLT DD, 20 % untuk ketahanan pangan, dan 8 % untuk penanganan Covid. Lagi pula, Dana Desa yang digelontorkan pusat di tahun 2022 ini menurun jika dibandingkan tahun sebelumnya yaitu sebesar Rp 867.489.000,-
Para peserta Musyawarah memberikan kritik, saran dan masukan mengenai program apa yang akan diprioritaskan. Salah satunya Bpk Sunaryo Ketua BPD Desa Krangkong, Beliau menyoroti tentang 40 % BLT DD dimana hal ini menimbulkan dinamika di masyarakat. Pasalnya ada saja orang yang nota bene belum mampu tapi masih belum tercover oleh BLT ini.
Acara ini berlangsung hingga pukul 21.30 WIB dan berjalan lancar.